Manado  

Rutan Manado Intens Gelar Sidak Blok Hunian

Sidak di salah satu blok hunian. (foto: ist)

NPM, MANADO – Dipimpin langsung Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas IIA Manado, Rico Stereo Wendur, tim yang terdiri dari personil gabungan keamanan dan staf KPR berjumlah 12 orang, Selasa (30/05/2022) melakukan Sidak.

Sidak tersebut menyasar semua kamar yang berada di Blok Asoka. Hasilnya, sejumlah barang yang dilarang beredar di dalam Rutan, terutama handphone (HP) berhasil diamankan.

Kemudian setelah dilakukan pendataan, langsung dimusnahkan. Warga Binaan yang sebagian sudah istirahat malam dan lainnya lagi asyik bercengkrama tampak terkejut ketika Tim Sidak langsung beraksi di setiap kamar melakukan penggeledahan.

Tidak ada kamar di Blok Asoka yang luput dari penggeledahan. Bahkan, Kepala KPR turun langsung menggeledah bersama Tim-nya.

Selain HP, barang-barang terlarang lainnya yang berhasil diamankan adalah, charger, kabel, piring kaca, sendok alpaka dan kartu.

Usai Sidak, Rico Wendur kembali memberi penguatan kepada jajaran pengamanan.

‘’Saya harapkan selalu tingkatkan kewaspadaan, juga terapkan SOP dalam pelaksanaan tugas sesuai dengan instruksi Direktur Jenderal Pemasyarakatan. Jaga selalu marwah Pemasyarakatan sebagai insan pengayoman yang berahklak,’’ pesan Rico Wendur.

Rutinitas Sidak yang gencar dilaksanakan di setiap Blok hunian tidak lain untuk menciptakan Rutan Manado yang bebas dari Halinar juga menopang suasana kondusif. (*/don)

 

Editor: Donny Piri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *