SMK Negeri 3 Manado Programkan Dua Produk Cenderamata Khas Provinsi Sulut

Silvya A.C. Ransulangi. (foto: istimewa)

NPM, MANADO – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 3 Manado tengah mempersiapkan produk untuk dijadikan cenderamata khas daerah Provinsi Sulawesi Utara.

Ada dua produk unggulan yang nantinya akan diluncurkan untuk dijadikan cenderamata.

Kedua produk unggulan untuk cendramata dari dua jurusan tersebut masing-masing dari jurusan perhotelan dan jurusan tataboga.

“Jadi kita akan meluncurkan cenderamata atas nama brand Sulawesi Utara, itu produk unggulan dari perhotelan dan tataboga,” ujar kepala SMK Negeri 3 Manado Silvya A.C. Ransulangi SPd MM, Rabu (21/09/2022).

Katanya, produk yang akan diluncurkan oleh jurusan tataboga merupakan hasil olahan dari guru dan siswa.

“Kalau untuk tata boga ada sambal Roa bumbu Woku dan sambal Tuna bumbu Woku,” terangnya.

Produk ini, kata dia, sudah pernah ada, dan itu sudah pernah diikut sertakan dalam satu kompetisi tingkat nasional dan itu masuk dalam 60 besar.

Produk tersebut juga sudah pernah melalui izin badan Pengawas Obat dan Makanan.

“Jadi saya sudah bicarakan untuk dimunculkan kembali dan dijadikan cenderamata Sulut,” jelasnya.

Ransulangi mengatakan bahwa produk yang disediakan merupakan inovasi hasil karya jurusan Perhotelan dan tinggal menunggu proses pengemasan.

“Kalau Perhotelan mereka buat pewangi cucian menggunakan Pala dimana Asam Pala diolah menjadi wangi dan itu produknya sudah ada,” terangnya.

“Sekarang lagi dirancang bagaimana pengemasannya, bagaimana ini bisa dibuat unik dan menarik untuk dijual sebagai cenderamata,” sambungnya.

Inovasi ini merupakan bentuk sumbangsih SMK Negeri 3 Manado untuk menunjang program Pemerintah dalam bidang Pariwisata Provinsi Sulawesi Utara.

“Saya telah menginstruksikan untuk mempercepat proses produksi dari kedua produk tersebut, agar segera dapat dipasarkan,” ujarnya lagi.

Bulan November nanti paling lambat produk ini sudah ada dan paling tidak sudah bisa dipasarkan ke tempat-tempat yang sudah kita jalin kerjasama, seperti bandara misalnya dan beberapa hotel yang nantinya jadi tempat untuk kita jual produk cenderamata ini. (fer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *