Sulut United Berjaya di Klabat, Eksel Cetak Gol Semata Wayang

Selebrasi Eksel Runtukahu usai mencetak gol. (foto: sufc)

NPM, MANADO – Eksel Runtukahu mengantarkan Sulut United membekuk PSBS Biak 1-0 dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Klabat, Manado, Sabtu (1/10/2022).

Eksel mencetak gol pembuka keunggulan Sulut United menit 38 dan sukses menjaga skor 1-0 hingga peluit tanda bubaran.

Kemenangan ketiga ini mengantarkan Sulut United naik ke posisi kelima klasemen sementara dengan koleksi 9 poin.

Sejak awal, kedua tim bermain terbuka, tapi Sulut United lah yang mampu mengkonversi serangan Bongkar Napi, julukkan PSBS Biak.

Gelandang serang Seprian Lasut menyelesaikan umpan sodoran Eksel Runtukahu untuk mengoyak gawang PSBS Biak.

PSBS Biak berusaha mencari gol penyama kedudukan lewat skema serangan balik cepat.

Satu serangan berbahaya nyaris membuahkan hasil menit ke-40, jika saja tendangan keras Toumahuw Yacob tak diamankan kiper Gabriel Kapoh.

Keunggulan 1-0 yang bertahan hingga turun minum berusaha digandakan Sulut United.

Menit ke-49 sundulan Eksel masih membentur mistar gawang.

Peluang lainnya yang dimiliki Arbeta Rokyawa pada menit ke-67 bisa dihentikan oleh kiper Geri Mandagi.

Hingga sepuluh menit terakhir laga, PSBS Biak memiliki kesempatan menguasai bola di paruh pertahanan Sulut United tapi tak kunjung mampu mengubah mencetak gol balasan.

Menutup putaran pertama Grup Timur, Sulut United meraih tiga kemenangan beruntun saat menghadapi Persiba Balikpapan, Persewar Waropen, dan PSBS Biak.

Kendati begitu, performa panas Gorango Utara-julukan Sulut United akan kembali diuji pada beberapa laga away. (don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *