ASN Harus Punya Roadmap Hidup yang Jelas

ASN Lingkup Pemprov Sulawesi Utara. (foto: dkips)

NPM, MANADO – Wakil Gubernur Sulawesi Utara menyampaikan pesan penting bagi para ASN saat pelantikan di Aula Mapalus Kantor Gubernur, Rabu (19/10/2022).

Para ASN mulailah menata masa depan dengan menyiapkan hunian pribadi serta berkeluarga.

“Beli rumah, jangan kontrak-kontrak,” ujarnya.

Ia mengimbau ASN harus nemiliki rumah sendiri. Jangan sampai pensiun nanti tak punya rumah.

“Pertama harus punya rumah sendiri, kemudian berkeluarga,” tuturnya.

Mulai tahun ini, Gubernur Olly Dondokambey bikin terobosan program kredit perumahan bagi ASN muda, 30-40 tahun.

“Silahkan ikut, karena istimewanya tanpa uang muka,” imbaunya.

Kepada para ASN, ia mengharapkan punya roadmap hidup yang jelas.

“Punya mimpi dan berani bercita-cita. Gantunglah cita-citamu setinggi langit,” pungkasnya. (*/don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *