NPM, MANADO-Panitia Pembangunan dan Pentahbisan Gedung Gereja GMIM Syaloom Karombasan, melaksanakan Open Chess Tournament di aula gedung gereja, Sabtu (22/6/2024).
Turnamen ini menjadi salah satu rangkaian acara dalam pentahbisan gedung gereja dengan total hadiah Rp50 juta.
Turnamen ini diselenggarakan selama tiga hari ini diikuti peserta dari Sulut dan Gorontalo, termasuk para siswa-siswi SD, SMP, SMA, SMK.
Ketua Panitia Kristianto Naftali Poe melalui Pdt Denny Selaindong STh menyampaikan, lomba ini bertujuan meningkatkan solidaritas persaudaraan satu dengan yang lain.
“Dengan keakraban ini kita akan saling menyatu dan semua itu pasti akan kita capai,” katanya.
Ia berharap, turnamen akan melahirkan atlet-atlet catur yang hebat dan tangguh yang nantinya akan membanggakan nama daerah kita Sulawesi Utara.
“Permainan catur itu untuk berpikir dan menganalisa dan diasah berpikir untuk bertindak serta menguji kemampuan kita dalam bermain catur,” ujarnya.
Diketahui, open chess tournament ini diikuti peserta beregu 28 dan 300-an peserta perorangan. (dio)