Perbaikan Bukit Kasih Kanonang Diapresiasi Ketua Komisi II DPRD Sulawesi Utara

Suasana paripurna di DPRD Sulut.

NPM, Manado – Langkah Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus dalam membenahi Bukit Kasih, Kanonang mendapat apresiasi anggota DPRD Sulut Inggried Sondakh.

“Saya sebagai orang Kanonang, memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Gubernur yang sudah memberi perhatian serius terhadap Bukit Kasih, Kakonang,” kata Inggried Sondakh, saat paripurna, Senin (27/10).

Menurutnya, perbaikan Bukit Kasih tentu akan memberikan multiplayer efek karena akan banyak wisatawan yang datang.

“Terima kasih Bukit kasih Kanonang telah diperhatikan,” tambahnya.

Menjawab hal itu, Gubernur Sulut Yulius Selvanus mengatakan, perbaikan Bukit kasih belum selesai.

Pemerintah masih menganggarkan di 2026 untuk perbaikan tempat ibadah.

“Masih ada beberapa perbaikan lagi. Termasuk tangga karena harus diperhatikan soal keamanan. Ada juga terapis yang sudah diarahkan oleh dokter ahli saraf,” jelasnya.

“Saya juga sudah meminta ke Bupati Minahasa agar jalan ke Bukit Kasih dirapikan,” tambah Yulius. (rud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *