Diketuai Profesor Nunung, Team Asesor dan Monev Lamspak, Sambangi STISIP Merdeka Manado

NPM,MANADO- Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIP) Merdeka Manado, disambangi tim Monev dari LAMSPAK,  Jumat (14/11/2026)

Pun sekira pukul 09.00  Wita Team yang diketuai oleh Prof Nunung dan Prof Muhammad Sodik tiba di kampus green city.  Berbaju batik yang mencerminkan budaya Bandung dan Jokjakarta, kedua Guru besar inipun disambut penuh mesra oleh Dekan STISIP Merdeka Manado Drs  Ewald Frederik Msi, Drs Ferry Jones Sangian SSos MAP, Dr Alvin Pandaleke Msi, Dr Grace Dengah Msi, Drs Boy Frans Msi serta Operator handal Harsono Muhammad SSos.

Keakrabanpun tampak terjalin tatkala kedua Team Asesor ini melakukan pemeriksaan   di kampus (STISIP) Merdeka Manado yang dihadiri para dosen hingga Mahasiswa  dan Alumni STISIP Merdeka Manado.

Pemeriksaan seluruh berkas (STISIP) Merdeka Manado bukan berjalan mulus, banyak juga berkas yang diminta oleh team Asesor untuk dilengkapi oleh Civitas Akademika (STISIP) Merdeka Manado.

Alhasil, setelah bertukar pikiran dan mendapatkan solusi yang terbaik , proses pemeriksaan dan perbaikan berkas boleh berjalan bagus sehingga kegiatan Team Monev dari Lampspak ini boleh berakhir dari pukul 08.00 hingga pukul 22 .00 Wita.

Menurut Ketua (STISIP) Merdeka Manado Drs Ewald Frederik Msi, kegiatan Team Monev Lamspak boleh berjalan sesuai dengan tuntunan hikmat dari Tuhan yang diberikan kepada  Profesor Nunung dan Profesor Muhammad Sodiq sehingga mampu membuka jalan dan peluang bagi (STISIP) Merdeka Manado untuk menjalankan Tridharma meskipun proses akreditasi ini masih kita tunggu hasilnya.

“Atas nama civitas akademika (STISIP) Merdeka Manado kami ucapkan terimakasih atas petunjuk , koreksi dari team asesor dan kami mohon maaf jika ada kekurangan yang didapati dan itulah kondisi (STISIP) Manado,” ungkap Ewald

Lebih jauh lelaki familiar ini mengungkapkan ,  dan ini juga bisa berjalan sesuai harapan karena para mahasiswa dengan penuh kesetiaan serta dukungan moril dari para  dosen kami ucapkan terimah kasih dan ini merupakan proses yang berat  bagi mahasiswa dalam menjalankan persiapan ujian skripsi.

“Kita beri apresiasi kepada Profesor Nunung yang sudah memberikan kesempatan untuk bisa selesai melakukan Monev Lamspak dan iji masih membutuhkan perjuangan yang panjang dan mudah-mudahan menjadi jalan yang bagus sehingga kita bisa  bertemu di Kota Bitung,” tukasnya.

Lebih jauh kata mantan Anggota DPRD Bitung fraksi TNI/Polri ini, memang saya secara pribadi  baru mengenal Profesor Nunung dan Profesor Muhammad Sidik, tapi bagi saya sudah bagaikan Sudara dan kita doakan semoga tugas dan tanggung jawab Profesor Nunung dan Profesor Muhammad  Sidik senantiasa diberikan kekuatan kesehatan dan keselamatan terutama saat pulang kembali ke Jakarta .

“Salam hormat kami dan Terimah kasih buat Lamspak yang sudah mengutus team asesor datang ke (STISIP) Manado ,”tandasnya.

Sementara itu Ketua Team Monev Lamspak Profesor Nunung , mengatakan syukur kita sudah dapat menyelesaikan pekerjaan yang dibebankan kepada kami meskipun kami sempat stress dan detik detik terakhir kami menelpon ketua Lamspak untuk mencari solusi dan kami memohon maaf kami judes banget tapi kami sayang kepada (STISIP) jangan terpuruk dan kami membuka jalan terbuka silahkan melaksanakan tugas dan kewajiban (STISIP).

“Kami berdua mengharapakan doa semuanya agar ini sesuai dengan harapan serta tidak terlalu tinggi dan muluk muluk sebab jatuhnya sakit makanya kami sedang sedang saja.” tuturnya

Salah Satu Dosen terbaik di Universitas Padjajaran Bandung inipun memberi apresiasi kepada seluruh staf Dosen dan Mahasiswa yang sudah berusaha keras untuk membantu kami dalam melaksanakan Asesor di (STISIP) Merdeka Manado, Dan semoga ini menjadi proses pembelajaran jangan pernah kendor motivasi dan harus segera lulus dan punya perencanaan studi lanjut dan kembangkan (STISIP) Manado.

“Semoga kita selalu sehat dan dilancarkan semua cita-cita kita semua karena kita masih punya tugas lain di Indonesia, pungkasnya.

 

(Rogam)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *