Manado  

Steffen Linu: Bawaslu Fokus Beberapa Prioritas saat Pengawasan Coklit

Steffen Linu

NPM, MANADO-Pimpinan Bawaslu Sulut Steffen Linu mengatakan, ada beberapa hal yang jadi prioritas selama pengawasan coklit.

Seperti pemilih yang berdomisili di wilayah perbatasan baik yang ada di kepulauan maupun yang berbatasan dengan provinsi Gorontalo.

“Ini harus jadi perhatian,” ujarnya, Selasa (25/6) saat apel siaga pengawasan coklit di kantor Bawaslu Sulut.

Selain itu ada, Bawaslu juga memberi perhatian pada kelompok rentan seperti pemilih disabilitas, kelompok atau aliran yang menolak pemilihan.

Selain itu ada pemilih yang terkonsentrasi seperti di Lapas, Rutan, Rusun dan pondok pesantren.

Selanjutnya masyarakat yang terkena bencana. Seperti dua desa di Kabupaten Sitaro yang masyarakatnya sudah mengungsi karena erupsi gunung Ruang.

“Perlu ada perhatian khusus. Bawaslu juga sudah melakukan koordinasi dengan KPU untuk mencarikan solusi terbaik terkait persoalan ini,” jelasnya. (rud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *