Gelar Penguatan Kelembagaan, Erwin: Kita Evaluasi

Erwin Sumampouw

NPM, Manado – Bawaslu Sulawesi Utara menggelar kegiatan penguatan kelembagaan, Sabtu 20 September 2025 di Manado.

Pimpinan Bawaslu Sulut Erwin Sumampouw mengatakan, kegiatan seperti ini dilaksanakan di semua provinsi di seluruh Indonesia.

“Kegiatan ini dilaksanakan hingga ke kabupaten kota,” ujarnya.

Erwin mengatakan, selain penguatan kelembagaan, kegiatan juga membahas refleksi Pemilu 2024.

“Kita mengevaluasi sekaligus kedepannya seperti apa, apakah mungkin Bawaslu masih diperlukan atau berubah nama mau diganti ya nanti kita mohon adanya input dari semua pihak,” katanya.

Salah satu pemateri, Ferry Liando menjelaskan, dibentuknya Bawaslu untuk mencegah terjadinya pelanggaran.

“Ini yang jadi semangat dalam pembentukan Bawaslu, untuk menjaga kedaulatan pemilu,” ujarnya.

Lanjutnya, salah satu pelanggaran yang paling sering terjadi saat pemilu yaitu money politic.

Jika terjadi seperti itu, artinya kedaulatan pemilu itu akan hilang ketika suara rakyat bisa dibeli. Disinilah fungsi kelembagaan Bawaslu.

“Bawaslu hadir untuk memastikan pemilu berjalan jujur dan adil,” tukasnya. (rud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *