NPM, Bolmut – SMK Negeri 1 Kaidipang di Bolang Mongondow Utara Sulawesi Utara melaksanakan pembukaan ujian Tes Kompetensi Akademik (TKA).
TKA dilaksanakan mulai 3 November sampai dengan 6 November 2025 di ruang sekolah.
Hal tersebut dikatakan Kepala SMK Negeri 1 Kaidipang, Moh Anshar Nusa kepada jurnalis sumikolah melalui
WhatsApp, Senin (3/11/2025).
“Hari pertama pelaksanaan TKA yang diikuti 163 siswa semua berjalan baik dan lancar,” ungkap Kepsek Moh Anshar Nusa.
Ia menjelaskan, kegiatan pembukaan TKA yang dilaksanakan secara hybrid ini sebagian peserta hadir di lokasi dan sebagian lainnya mengikuti secara daring.
Sedangkan untuk pembukaan, secara resminya dibuka Kepala Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulut Dr Femmy J Suluh melalui zoom meeting di SMAN 9 Manado.
“Pembukaan TKA SMK Negeri 1 Kaidipang di laksanakan secara hybrid, sedangkan untuk keseluruhan dibuka oleh ibu Kadis Femmy Suluh melalui zoom meeting,” ujar Anshar.
Lanjut Kepsek Anshar, TKA ini sangat penting untuk mengukur kemampuan siswa, dalam menerapkan ilmu yang telah di pelajari selama ini.
Ia berharap agar semua siswa dapat mengikuti ujian dengan penuh kejujuran dan sungguh-sungguh.
“Kepada siswa yang ikut TKA di minta kejujuran dan sungguh-sungguh. Sebab TKA ini mengukur kemampuan dari siswa itu sendiri,” tegasnya.
Ia menambahkan, hasil dari TKA ini tentu menjadi bahan evaluasi bagi kami untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
“Kami berharap SMK Negeri 1 Kaidipang terus menghasilkan kelulusan yang kompeten dan siap kerja,” pungkas Kepsek Anshar.
Pelaksanaan ujian ini diharapkan berjalan lancar dan sukses, serta menghasilkan hasil yang memuaskan bagi peserta.
Turut hadir dalam pembukaan TKA, Kepala Seksi SMK/PKLK Nurmilawati Bolota SPd,m dan Pengawas Bina SMK Mitsih Pontoh.
Kehadiran mereka menunjukan dukungan penuh terhadap pelaksanaan ujian kompetensi di tingkat SMK. (fer)













