Presiden Jokowi Kunjungi Sulut, Kumendong Optimis Berdampak Bagi Minahasa

AKRAB : Pj Bupati Minahasa, Jemmy Kumendong (kiri) berbincang dengan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono disela-sela kunjungan Presiden di Bolmong, Jumat (23/2/2024).

NPM, Bolmong – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bolaang Mongondow, Jumat (23/2/2024).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu, meresmikan Bendungan Lolak dan peresmian Inpres Jalan Daerah, di Lolak, Bolmong.

Dalam agenda peresmian tersebut, Penjabat Bupati Minahasa, Dr Jemmy Kumendong ikut hadir.

Dalam kunjungan ke Sulawesi Utara, Presiden didampingi Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN, Erick Tohir, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono.

Rombongan disambut Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, SE dan Forkopimda Sulut.

Bupati Kumendong mengungkapkan rasa syukur bisa menghadiri agenda orang nomor satu di Indonesia yakni Presiden Jokowi.

“Kami optimis kedatangan Presiden Jokowi juga akan berdampak positif bagi kemajuan daerah Sulut, terutama Minahasa kedepan,” pungkas Kumendong.

Pada kesempatan itu, Bupati Kumendong turut didampingi sejumlah jajaran Pemkab Minahasa. (mhk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *