Manado  

Jelang Peringatan 1 Abad NU, PWNU Sulawesi Utara Gelar Bersih – bersih Masjid

Kegiatan bersih - bersih masjid yang dilaksanakan PWNU Sulawesi Utara. Foto istimewa.

NPM, Manado – Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan bersih-bersih masjid di Kota Manado.

Ini merupakan rangkaian pelaksanaan semarak 1 Abad Nahdlatul Ulama yang lahir tanggal 31 Januari 1926.

Panitia seabad NU H Basri Saenong, telah mengagendakan sejumlah masjid yang masuk program bersih-bersih.

“Kegiatan bersih-bersih ini dilaksakan sejak tanggal 16, 17 dan 18 Januari 2026 dan menyasar tiga masjid,” terangnya.

Ia menambahkan, masjid yang sudah masuk program bersih – bersih yaitu masjid At-Taqwa Perkamil, masjid Baitul Makmur Tuminting  dan masjid Irsyadul Ibad Bailang.

Untuk selanjutnya masjid yang akan dibersihkan adalah masjid Nurul Yakin Sario, masjid Baitul Muslimin Tanah Ramo Bunaken Darat dan masjid Miftahul Jannah Ternate Baru, Kecamatan Singkil.

Ketua PWNU Sulut Dr Drs KH Ulyas Taha mengatakan, dalam memperingati 1 abad NU, seluruh kegiatan harus menyentuh langsung kemasyarakat.

“Ini merupakan rangkaian kegiatan sebelum masuk pada seremoni kegiatan inti perayaan 1 Abad NU,” terangnya.

Usai kerja bersih – bersih masjid Ulyas Taha menyerahkan jam dinding ukuran besar dengan logo NU, sejumlah kain sarung, mukena dan Al-Quran.

Begitu juga dengan suluruh peralatan kerja yang dibawa panitia semuanya dihadiahkan untuk masjid. (rud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *