NPM, Minahasa – Pdt Rommy Pangalila STh MPdK terpilih sebagai Ketua HNSI Minahasa pada Musyawarah Cabang (Muscab) yang berlangsung di Johana Cottage, Desa Poopoh, Kecamatan Tombariri, Kabupaten Minahasa, Selasa (18/11/2025).
Rommy Pangalila terpilih secara aklamasi oleh utusan 14 Kecamatan untuk memimpin organisasi para nelayan.
Pada Muscab tersebut dihadiri Wakil Ketua 2 Dr (C) Joudie Posuma SKom SPd MPd, Wakil Ketua 4 DPD HNSI Sulut Ir Ronald Sorongan MSi serta Polsek Tombariri, dan Danramil Tombariri.

Hadir pula Ketua Kecamatan Tombariri Michael Syamsuddin dan Steering Committee Haji Andy Nurdin SPd MPd.
Ketua Panitia Tommy Poluan mengucapkan terimakasih kepada seluruh KSB Kecamatan yang telah memilih ketua yang baru.
“Perwakilan kecamatan sudah memberikan hak suara dengan baik. Semoga HNSI Minahasa selalu jaya,” kata Tommy Poluan.
HNSI adalah Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia, sebuah organisasi profesi, non-politik, dan independen yang mewadahi dan memperjuangkan kepentingan nelayan di Indonesia. (don)













