PPKM level 4, SD GMIM II Woloan Gelar Pembelajaran Fifty – Fifty

Foto : Istimewa, Kepala SD GMIM II Woloan, Alex J Kapoh

NEW POSKO MANADO, TOMOHON – Dimasa PPKM level 4 untuk kota Tomohon berimbas pada proses belajar mengajar di beberapa sekolah baik SD,SMP Sampai SMA/SMK.

 

Semisalnya, di Sekolah Dasar GMIM II Woloan, Kota Tomohon, saat ini pembelajaran dilakukan secara bergiliran atau secara berkala.

“ Sesuai dengan kebijakan siswa-siswi belajar selama 3 jam pelajaran yang ada,” ujar Kepala SD GMIM II Woloan Alex J Kapoh kepada wartawan, Senin, (07/03).

Selain fasilitas belajar mengajar yang menunjang, Ia menjelaskan untuk prosedur belajar mengajar juga para siswa sudah sebagian besar yang menjalani vaksinasi.

“ Dari 101 siswa yang ada tinggal 9 siswa yang belum divaksin tahap dua, dengan berbagai alasan, jadi sekolah juga sudah memenuhi standar untuk belajar tatap muka, ” terangnya.

Disinggung soal pelaksanaan Ujian tengah semester, sekolah juga telah mempersiapkan untuk pelaksanaan ujian tersebut.

 

“ Untuk ujian tengah semester, dimulai pada tanggal 28 Maret hingga tanggal 1 april, yang tentu akan dilakukan berdasarkan berdasarkan status PPKM saja dari pemerintah Kota Tomohon, ” pungkasnya,(cel)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *