Manado  

Kodim 1309/Manado dan Tim SAR Kompak Evakuasi Korban Banjir

Proses evakuasi warga korban banjir di Kelurahan Dendengan Luar Kecamatan Paal Dua, Kota Manado, Sabtu (22/03/2025). (ist)

NPM, Manado – Kodim 1309/Manado bersama Tim SAR berkolaborasi menjalankan misi kemanusiaan bagi korban banjir di sejumlah lokasi.

Warga korban banjir di Kelurahan Dendengan Luar Kecamatan Paal Dua, Kota Manado berhasil diselamatkan Sabtu malam pukul 08.00 Wita.

Danramil 1309-02/WTPM, Lettu Maksiur Maarisi, Babinsa Kelurahan Dedengan Luar, Sertu Gidion Lule bersama personil Tim SAR Kota Manado awalnya melakukan penyisiran hingga mencapai sasaran pertolongan.

Sejak pukul 08.00 Wita, Tim SAR Kota Manado bersama Lettu Inf Maksiur Maarisi bergerak menggunakan perahu karet di lingkungan 3 Kelurahan Dendengan Luar yang terendam air ±2 meter.

Sejam kemudian, Letkol Arh Yosip Brozti Dadi SE MTr (Han) tiba di lokasi terendam banjir memantau perkembangan air dan pelaksanaan evakuasi warga.

Keluarga yang dievakuasi ialah Kolondam -Tangkudung 4 orang + balita, Manorek – Tampenawas 2 orang, Rawung – Dareda 2 orang, Kumayas – runtuwaro 3 orang, dan Manorek – Mamentu 1 orang.

Dandim kemudian menuju wilayah-wilayah yang terdampak longsor dan banjir.

“Evakuasi warga sementara ditempatkan di tetangga yang tidak terdampak banjir,” ungkap Dandim.

Dandim menghimbau seluruh masyarakat Kota Manado dapat meningkatkan kewaspadaan dan berhati-hati terhadap potensi bencana yang disebabkan cuaca buruk.

“Hujan dua hari belakangan ini tanpa henti, jadi dihimbau kepada warga terutama di daerah yang rawan longsor dan banjir tingkatkan kewaspadaan,” pungkasnya. (don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *